Laman

Kamis, 16 April 2009

Balita Dikhitan Makhluk Gaib



Liputan6.com, Samarinda Utara: Mohammad Akbar terus menangis saat SCTV menyambangi rumahnya di Kelurahan Sungai Pinang Dalam, Kecamatan Samarinda Utara, Kalimantan Timur, baru-baru ini. Pasalnya, alat kelamin bocah satu tahun itu mendapat luka seperti bekas dikhitan. Orangtuanya, Mohammad Azis Muslim dan Mawar, percaya anak mereka telah dikhitan oleh mahluk gaib

Pada malam sebelum kejadian, Mawar mengaku bermimpi anaknya tidur di gedung kesenian yang berada tak jauh dari rumah mereka. Dalam mimpi itu, ada seorang wanita yang berpakaian putih-putih seperti suster berada di gedung tersebut membuang air bekas untuk merawat pasien.

Tahu-tahu pada pagi hari, Mawar mendapati alat kelamin putranya ada luka seperti bekas dikhitan dan terdapat pula sejumlah noda darah. Ia juga mengatakan, rumah mereka yang berada di tengah rerimbunan pohon besar tergolong angker. Mawar dan sang suami kerap bertemu makhluk gaib.

Namun, dokter yang memeriksa Mohammad Akbar menyatakan alat kelamin bocah tersebut digigit hewan. Anehnya, kalau benar luka di alat kelamin bocah tersebut adalah bekas gigitan hewan, kenapa bentuknya mirip betul dengan luka bekas dikhitan.(TES/Imron Rosyadi)


0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

 
 
Copyright © punakawan network
Blogger Theme by BloggerThemes Design by Diovo.com